Ternyata ada cara sederhana yang dapat membantu menurunkan kadar kolesterol, yaitu dengan mengkonsumsi ramuan tradisional dan jamu khas Indonesia.
Kolesterol tinggi menjadi penyebab utama timbulnya berbagai macam penyakit pembunuh yang berbahaya seperti penyakit jantung, hipertensi, stroke dan sebagainya. Hal ini terjadi karena pilihan gaya hidup buruk dan tidak sehat. Konsumsi berbagai jenis makanan yang mengandung lemak jenuh tinggi dan kurang olahraga adalah masalah yang sering terjadi.
Berbagai cara dilakukan orang agar sembuh dan terhindar dari penyakit akibat tingginya kadar kolesterol dalam darah. Selain selain pengobatan modern dan mengatur pola makan seimbang, ternyata ada cara sederhana yang dapat membantu menurunkan kadar kolesterol. Yaitu dengan mengkonsumsi ramuan trasidional dan jamu khas Indonesia.
Apa saja? Berikut ramuan tradisional dan jamu khas Indonesia yang dipercaya dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah:
- Temulawak
Temulawak adalah tumbuhan jamu khas Indonesia, khususnya Pulau Jawa, kemudian menyebar ke beberapa tempat. Bagian yang dimanfaatkan sebagai jamu adalah bagian rimpangnya. Rimpang Temulawak mengandung 1,6-2,2 persen kurkumin yang dipercaya dapat meningkatkan kerja ginjal, obat jerawat, meningkatkan nafsu makan, antiinflamasi, anemia, antioksidan, pencegah kanker, dan antimikroba.
Temulawak juga dapat meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL) dan diyakini dapat menurunkan lemak darah yang memiliki efek baik bagi jantung.
- Pahitan
Pahitan adalah jamu yang paling pahit. Jamu ini terbuat dari daun sambiloto yang terkadang ditambah dengan brotowali. Di balik rasanya yang pahit, pahitan memiliki manfaat seperti penambah nafsu makan, mengatasi pegal-pegal, bahkan bisa mencegah risiko diabetes.
Selain itu, Jamu pahitan juga dipercaya dapat menurunkan kadar kolesterol karena daun sambilotonya. Hal ini dikarenakan Daun sambiloto mengandung laktone, flavonoid, aldehid, mineral (kalium dan natrium) juga asam kersik.
- Beras kencur
Jamu beras kencur terbuat dari sari kencur dan beras yang juga ditambahkan dengan jahe dan asam. Jamu ini memiliki rasa yang manis dan segar. Beras kencur juga memiliki manfaat sebagai penambah nafsu makan, penambah tenaga, dan penghilangkan pegal-pegal di tubuh.
Selain itu, jamu beras kencur juga dapat menurunkan kolesterol dalam darah. Kencur termasuk salah satu tanaman obat yang sangat baik membantu menurunkan kolestrol jahat karena mengandung minyak atsiri dan alkaloid.
- Cuka Sari Apel
Cuka sari apel adalah obat alami untuk mengatasi berbagai gangguan penyakit. Obat ini sangat baik untuk menurunkan kolesterol karena mengandung kadar asam yang cukup tinggi. Cuka sari apel mengandung bahan alami seperti flavonoid yang akan memerangi kolesterol dan trigliserida dalam tubuh Anda. Cuka sari apel yang baik untuk dikonsumsi harus dengan bahan apel yang murni dan tanpa campuran bahan lain. Namun untuk penderita penyakit maag, sebaiknya konsumsi cuka sari apel dalam jumlah yang terbatas.
Untuk mendapatkan hasil yang efektif, sampurkan satu sendok teh cuka sari apel dengan segelas air hangat. Jika Anda kurang suka dengan rasa murni cuka sari apel maka minum 1 sendok teh cuka sari apel dengan campuran jus jeruk atau jus apel.
- Belimbing manis
Apa rahasia buah ini sehingga bisa mengusir kolesterol? Ternyata seratnya yang tinggi mampu mencegah penyerapan lemak hingga dapat menurunkan kadar kolesterol dan mencegah tekanan darah tinggi. Serat yang tinggi juga memperlancar pencernaan. Sementara kandungan vitamin C-nya yang tinggi baik untuk antikanker.
Selain dijus, belimbing bisa dimakan langsung setelah sarapan pagi dan makan malam, masing-masing 1 buah.
- Bawang putih
Bawang putih (Allii bulbus), bahan aktifnya s-allyl cysteine, suatu komponen thioallyl yang mempunyai khasiat hipolipidemik dan antitrombotik. Studi di Munich University, Jerman, menemukan bahwa mengonsumsi 1-2 siung bawang putih ke dalam diet akan menurunkan kolesterol jahat sekitar 10 persen dalam empat bulan.
Namun, mengonsumsi bawang putih segar sering jadi masalah bagi banyak orang karena rasa yang tidak enak dan aromanya menyengat. Namun ada cara lain supaya lebih mudah ditelan. Bawang putih bisa dikreasikan dengan buah-buahan yang enak, menjadi jus kaya manfaat.
Pada dasarnya semua jenis obat tradisional penurun kolesterol ini bisa bekerja efektif untuk tubuh. Namun untuk mencapai hasil yang lebih efektif maka Anda juga harus menjauhi semua gaya hidup buruk seperti kebiasaan merokok, konsumsi lemak berlebihan, dan minum alkohol. Menjalani gaya hidup yang sehat akan lebih baik untuk membantu mencapai tubuh sehat dan ideal. #